Aljuni Hirossie Berbagi informasi mengenai tips fashion, tips kain, dan inspirasi outfit untuk tampil elegan nan cantik setiap harinya.

5 Tips Fashion untuk Tetap Stylish Saat Memakai Hijab

1 min read

5 Tips Fashion untuk Tetap Stylish Saat Memakai Hijab

Tips Fashion – Untuk saat ini tren hijab memang sudah sangat berkembang, tidak hanya berfungsi untuk menutup aurat saja namun hijab juga saat ini dijadikan produk fashion populer. Pada umumnya, hijab sering dijadikan style kasual dan terkenal di kalangan hijabers.

Dengan mengkombinasikan warna-warna pakaian yang netral dan tidak mencolok, style ini akan membuat kamu semakin tampil stylish dan juga sangan trendy. Selain itu, fashion kasual cocok dikenakan di acara formal maupun non formal. Walau pun dengan style kasual, kamu tetap bisa memadukan berbagai pakaian yang terlihat simpel. Namun kamu juga perlu memikirkan gaya pakaian yang akan kamu kenakan.

Baca Juga: Kelebihan Katun Poplin

Tips Fashion untuk Hijabers

Jadi, tidak hanya warna saja yang kasual, namun modelnya juga tetap simpel dan tampil kasual. Simak tips fashion agar tampil lebih stylish menggunakan hijab lebih lengkap di bawah ini.

1. Kombinasi dengan Kemeja Kotak-kotak

Pada awalnya, kemeja kotak-kotak adalah tren fashion yang digandrungi oleh laki-laki. Namun semakin berjalannya waktu, tren fashion tentu akan terus berkembang. Saat ini banyak sekali kaum wanita yang menggunakan kemeja kotak-kotak sebagai outer sebagai pengganti cardigan. Kamu bisa mengkombinasikan kemeja kotak-kotak ini dengan kaus, jeans, dan juga sneakers untuk meningkatkan tampilan.

Jangan lupa untuk menggunakan hijab dengan warna dan motif yang sesuai dengan tema pakaian.

2. Oversized Crewneck

Untuk saat ini, oversize crewneck memang sedang digandrungi oleh para wanita termasuk salah satunya adalah para hijabers. Selain memang nyaman untuk dikenakan, pakaian jenis ini pun memiliki ukuran lebih besar dari tubuh. Sehingga memang aman dan nyaman untuk digunakan karena tidak membentuk lekukan badan.

Untuk menambah kesan manis, kamu bisa menggunkan crewneck berwarna lilac yang menjadi tren akhir-akhir ini. Sebagai pelengkap, gunakan pashmina hijab untuk menambah kesan anggun pada saat mengenakannya.

3. Cardigan Panjang

Cardigan panjang memang sangat nyaman untuk dikenakan, hal ini dikarenakan bahannya yang tidak terlalu tebal dan juga tidak terlalu tipis. Selain itu, cardigan panjang juga cocok untuk dikeknakan di negara tropis seperti Indonesia yang cuacanya cenderung berubah-ubah.

Kamu bisa mengkombinasikan cardigan panjang ini dengan kaus yang berwarna cerah dengan tambahan boyfriend jeans atau celana bahan.

4. Overall Dress

Overall dress ini sangat cocok untuk kamu yang tidak ingin repot-repot mengkombinasikan baju, celana, hingga outer apa yang ingin digunakan. Kamu hanya perlu mencocokan warna kaos apa yang senada dengan overall dres tersebut. Overall dress ini juga sangat cocok untuk dikenakan dalam berbagai acara, entah itu acara yang bersifat formal atau pun non formal.

Apabila kamu ingin menggunakannya di aca yang formal, maka kamu bisa mengkombinasikannya dengan belt, hand bad, dan juga sepatu sandal dengan heels yang rendah. Jangan lupa pilih hijab berwarna yang senada dengan warna kaos agar tampilan overall dress menjadi lebih nyata.

5. Pleated Maxi Skirt

Pleated Maxi Skirt ini banyak digunakan oleh kaum wanita karena roknya yang cukup lebar dengan lipatan-lipatan garisnya yang membuat style kasual akan terlihat lebih mewah dan juga elegan. Walau pun memang hanya dipadukan dengan t-shirt dan juga cardigan.

Kesimpulan

Dan itu dia 5 tips fashion untuk tampil stylish saat mengenakan hijab. Bagi kamu yang sedang mencari bahan berkualitas untuk membuat busana hingga hijab, silakan hubungi saja MC Texstyle. MC Texstyle adalah toko kain yang menjual puluhan jenis kain berkualitas dengan harga terjangkau.

Silakan hubungi MC Texstyle melalui akun Instagram @mctexstyle atau melalui tombol WhatsApp di bawah ini.

Jenis Kain

Aljuni Hirossie Berbagi informasi mengenai tips fashion, tips kain, dan inspirasi outfit untuk tampil elegan nan cantik setiap harinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Konsultasi Gratis
1
Konsultasi Kain Gratis
Customer Service MC Texstyle
Hai Kak,
Ada yang bisa kami bantu terkait Kainnya?